Sabtu, 13 Juli 2013

Menganalisis Sistem Dakwah JKT48


Sebagai salah seorang warga di dunia twittland dengan memfollow 1350 orang, saya menjadikan twitter sebagai salah satu media pembelajaran dengan mengamati berbagai fenomena-fenomena yang terjadi di dalamnya. Nah, salah satu yang gak sengaja saya amati adalah JKT48.

Ada fenomena menarik yang saya tidak sengaja perhatikan di twitter mengenai idol grup ini. Mereka ternyata senantiasa BERDAKWAH! Iya berdakwah. 

Oke, sebelum menjelaskan lebih lanjut, maka kita harus berangkat dari sebuah pemahaman. Menurut pemahaman saya, berdakwah adalah menyampaikan kebaikan atau mengajak kepada kebaikan. 

Nah, sebagian member JKT48 ternyata sering menyampaikan atau mengajak orang-orang kepada kebaikan. Misalnya mengajak atau mengingatkan orang untuk sholat.

Ini buktinya..





Siapa member yang paling sering mengingatkan sholat? Yap, Nabilah JKT48.


Data ini saya dapatkan di twitter, kurang tahu dari kapan dan sampai kapan.

Ini beberapa contoh tweet Nabilah mengingatkan sholat..



Bahkan Nabilah sampai minta maaf jika lupa mengingatkan sholat..


Ya, walaupun mereka masih mengumbar aurat, tetapi apa yang mereka sampaikan layak kita apresiasi. Yang penting kan bukan siapa yang menyampaikan, tapi apa yang disampaikan. Jika yang disampaikan baik, mengapa tidak kita ikuti? :-)



Sebagai contoh, Nabilah punya ratusan ribu follower, jika dia mentweet untuk mengingatkan sholat dan dibaca followernya yang kebetulan belum sholat, kemudian gara-gara tweet itu mereka jadi sholat, bayangkan pahala yang didapatnya. Apalagi jika sampai banyak yang reetweet tweet kebaikan tersebut dan banyak orang yang tergerak untuk sholat, bukankah ini merupakan multiplayer effect yang besar?

Bahkan, saya pun tak seaktif mereka untuk mengingatkan follower-follower saya di twitter untuk sholat. Pun begitu juga beberapa temen-teman saya yang aktif di lembaga keislaman, tidak seaktif member JKT48 dalam mengingatkan sholat.

Sebelum diakhiri, mari kita doakan saja agar mereka segera dapat hidayah dan segera berhijab seperti gambar dibawah ini


Demikianlah tulisan agak absurd ini saya buat, semoga dapat memotivasi kita untuk senantiasa berdakwah, menyampaikan dan mengajak kepada kebaikan.

Wallahu'alam bii showab.